Momen Bhabinkamtibmas dan Masyarakat, Kerjakan Sholat Dzuhur Berjamaah

    Momen Bhabinkamtibmas dan Masyarakat, Kerjakan Sholat Dzuhur Berjamaah

    Polres Karawang - Bhabinkamtibmas Polsek Telukjambe Timur Aiptu Diayanto bersama masyarakat melaksanakan Ibadah Sholat Dzuhur berjamaah.

    Pasalnya Sholat berjamaah tersebut dikerjakan di Masjid Jami Al Ikhlas Dusun Sukajaya RT 11/06 Desa Pinayungan, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Rabu (17/7/2024).

    Bertindak selaku imam Sholat Dzuhur ialah Haji Harun. Selain untuk Sholat berjamaah, Bhabinkamtibmas juga berkesempatan memberikan imbauan dan motivasi kamtibmas kepada jamaah masjid yang hadir.

    Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Wirdhanto Hadicaksono., SIK., M.Si melalui Kapolsek Telukjambe Timur AKP Iis Puspita., SH., MH menjelaskan, hal itu merupakan bagian dari ibadah kepada Allah SWT agar senantiasa menjalankan perintahNya dan menjauhi laranganNya.

    "Selain itu, ada sisi lain yang nantinya masyarakat bisa lebih leluasa mengadukan persoalan ataupun keluhan yang dialaminya kepada kepolisian, " ungkap AKP Iis Puspita., SH., MH.

    "Hal tersebut bisa berguna dalam merespon ataupun menindaklanjuti secara cepat dan tepat, khususnya yang bersifat insidentil, " sambungnya.

    "Semoga melalui pendekatan yang dilakukan ini, kita semua bisa bekerja sama dalam menjaga lingkungan yang aman dan kondusif, " pungkas Kapolsek.

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Cegah Bahaya TPPO, Sosialisasi...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Kenakalan Remaja Bhabinkamtibmas Desa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jadi Giat Rutin Siang Hari, Polisi Polsek Tempuran Res Karawang. Laksanakan Patroli Ke Minimarket. Guna cegah Guan Kamtibmas Wilayah Hukumnnya. 
    Patroli KRYD, Jajaran Unit Reskrim Polsek Rengasdengklok Melaksanakan Giat Razia Miras
    Anggota Linmas Desa Karyasari Mendapatkan Pelatihan PBB Dari Anggota Bhabinkamtibmas
    Personel Polsek Tegalwaru Patroli Malam Monitor Pertokoan Antisipasi Celah Kejahatan
    Dalam Sambang Desa, Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Sosialisasikan TPPO Kepada Warganya

    Ikuti Kami